Seni

Pertanyaan

jelaskan tiga jenis musik ansamble yg kamu ketahui

1 Jawaban

  • a. Alat Musik Ansambel menurut Fungsinya

    Menurut fungsinya jenis alat musik ansambel dibedakan menjadi 3 macam, yaitu:

    1 Alat Musik Melodis, yaitu alat musik yang memiliki fungsi untuk memainkan susunan nada atau melodi lagu (alat musik yang memiliki deretan nada-nada). Contohnya; pianika, biola, recorder, flute, belira, dll.

    2 Alat Musik Harmonis, yaitu alat musik yang fungsinya untuk mengiringi lagu atau mengharmonisasikan lagu. Contohnya; gitar, organ, piano, keyboard, dll.

    3 Alat Musik Ritmis, yaitu alat musik yang fungsinya untuk menstabilkan irama (mengatur irama atau tempo lagu). Biasanya hanya mempunyai suara tunggal yang tidak mempunyai unsur deretan nada-nada. Contohnya; ketipung, tambore, bass drum, kendang, dll.

    b. Alat Musik Ansambel menurut Sumber Bunyinya

    Menurut sumber bunyinya jenis alat musik dibedakan menjadi 5 macam, yaitu:

    1 Aerophone, yaitu alat musik yang sumber bunyinya berasal dari getaran udara, biasanya dimainkan dengan cara ditiup. Contohnya; pianika, terompet, harmonika, recorder.

    2 Chordhophone, yaitu alat musik yang sumber bunyinya berasal dari senar, tali, kawat, dawai, dan dimainkan dengan cara digesek atau dipetik. Contohnya; biola, siter, gitar, harpa, rebab, mandolin, dll.

    3 Membranophone, yaitu alat musik yang sumber bunyinya berasal dari selaput tipis, kulit, plastik, atau mika, dan dimainkan dengan cara ditepuk atau dipukul. Contohnya; drum, kendang, ketipung, rebana, tamburin, dll.

    4 Idiophone, yaitu alat musik yang sumber bunyinya berasal dari lempeng logam, atau kayu dan dimainkan dengan cara dipukul. Contohnya; Gong, kulintang, belira, xylophone, dan sebagainya.

    5 Elektrophone, yaitu alat musik yang sumber bunyinya berasal dari listrik (baterai). Contohnya; organ, keyboard, gitar listrik, dll.

    c. Alat Musik Ansambel menurut Cara Memainkan

    Menurut cara memainkan jenis alat musik dapat dibedakan, yaitu dimainkan dengan cara;

    1 Ditiup, Contohnya; recorder, pianika, flute, terompet, saxophone, dll.

    2 Dipetik, Contohnya; gitar, harpa, kecapi, cak, cuk, siter, dll.

    3 Digesek, Contohnya; biola, rebab, cello.

    4 Dipukul, Contohnya; drum, cymbal, kulintang, dll.

    5 Digoyangkan, Contohnya; angklung, ringbell.

    6 Ditekan, Contohnya; piano, organ.

    7 Ditepuk, Contohnya; kendang, ketipung, tifa

Pertanyaan Lainnya