IPS

Pertanyaan

Jelaskan 3 macam alat pemuas kebutuhan berdasarkan proses pembuatan?

1 Jawaban

  • Tiga macam alat pemuas kebutuhan manusia berdasarkan proses pembuatannya adalah:

    1. Barang mentah: jenis alat pemuas kebutuhan yang belum bisa digunakan karena harus diolah terlebih dahulu untuk bisa digunakan. Contoh dari barang mentah adalah padi dan gandum yang harus diolah terlebih dahulu untuk bisa menjadi bahan pangan dan kayu yang harus diolah terlebih dahulu untuk bisa menjadi furnitur.
    2. Barang setengah jadi: jenis alat pemuas kebutuhan yang masih berada dalam proses produksi, jadi belum bisa digunakan sebagai alat pemuas kebutuhan. Contoh barang setengah jadi adalah tepung yang harus diolah dulu untuk menjadi kue dan benang yang harus diolah dulu untuk menjadi sebuah kain.
    3. Barang jadi: jenis alat pemuas kebutuhan yang sudah siap digunakan sebagai alat pemuas kebutuhan. Contohnya adalah nasi, furnitur, baju, celana, dll.

    Pembahasan

    Kebutuhan adalah adanya keinginan manusia akan suatu produk, baik barang maupun jasa yang harus dipenuhi agar tidak mengganggu keberlangsungan hidup seseorang. Secara garis besar kebutuhan manusia bisa dibagi menjadi:

    • Kebutuhan primer: kebutuhan yang harus dipenuhi oleh manusia karena berkaitan langsung dengan keberlangsungan hidup seseorang. Contoh dari kebutuhan primer adalah pangan, sandang, dan papan.
    • Kebutuhan sekunder: kebutuhan yang bisa dipenuhi setelah kebutuhan primer sudah dipenuhi sehingga kebutuhan sekunder bisa juga disebut dengan kebutuhan tambahan. Contoh dari kebutuhan sekunder adalah lemari, televisi, handphone, dll.
    • Kebutuhan tersier: jenis kebutuhan yang bisa dipenuhi setelah kebutuhan primer dan kebutuhan sekunder sudah terpenuhi. Biasanya kebutuhan tersier bersifat hiburan. Contoh dari kebutuhan tersier adalah baju bermerk, jam mewah, mobil sport, dll.

    Untuk bisa memenuhi kebutuhan manusia, ada  alat pemuas kebutuhan yang bisa digunakan. Berikut merupakan jenis-jenis dari alat pemuas kebutuhan:

    A. Alat Pemuas Kebutuhan Menurut Cara Memperolehnya

    Menurut cara memperolehnya, alat pemuas kebutuhan bisa dibagi menjadi:

    • Barang ekonomis: alat pemuas kebutuhan yang bisa didapatkan dengan melakukan pengorbanan. Contohnya adalah mengeluarkan uang untuk membeli baju.
    • Barang bebas: alat pemuas kebutuhan yang bisa diperoleh tanpa pengorbanan. Contohnya adalah sinar matahari.

    B. Alat Pemuas Kebutuhan Menurut Hubungannya dengan Barang Lain

    Menurut hubungannya dengan barang lain, alat pemuas kebutuhan bisa dibagi menjadi:

    • Substitusi: alat pemuas kebutuhan yang bisa digantikan dengan barang lain yang memiliki manfaat yang serupa. Contohnya adalah nasi yang bisa diganti dengan singkong.
    • Komplementer: alat pemuas kebutuhan yang harus digunakan berdampingan dengan barang lain. Contohnya adalah bensin dengan mobil.

    C. Alat Pemuas Kebutuhan Menurut Tujuan Penggunaannya

    Menurut tujuan penggunaannya, alat pemuas kebutuhan bisa dibagi menjadi:

    • Produksi: alat pemuas kebutuhan yang dijadikan sebagai bahan baku untuk melakukan proses produksi. Contohnya adalah mesin produksi.
    • Konsumsi: alat pemuas kebutuhan yang dapat digunakan secara langsung untuk memenuhi kebutuhan manusia dan bisa langsung dipasarkan oleh produsen. Contohnya adalah buku tulis.

    Pelajari lebih lanjut

    Materi tentang kebutuhan manusia berdasarkan intensitasnya

    https://brainly.co.id/tugas/3224466

    Materi tentang kebutuhan manusia berdasarkan sifatnya

    https://brainly.co.id/tugas/10758186

    Materi tentang kebutuhan manusia berdasarkan waktu pemenuhannya

    https://brainly.co.id/tugas/12909146

    Detail jawaban

    Kelas: 7

    Mapel: IPS

    Bab: 5 - Tindakan, Motif, dan Prinsip Ekonomi

    Kode: 7.10.5

    #TingkatkanPrestasimu

Pertanyaan Lainnya