teks persuasif judulnya ujian Samakin Dekat, ayo belajar giat???
B. Indonesia
Yglain
Pertanyaan
teks persuasif judulnya ujian Samakin Dekat, ayo belajar giat???
1 Jawaban
-
1. Jawaban rizkypradini
Ayo, Tingkatkan Semangat Belajar
Ujian Nasional semakin dekat, maka dari itu persiapkanlah dirimu dengan belajar yang giat dan tekun agar bisa menghadari ujian dengan mudah. Kemudahan dalam menjawab semua soal ujian tergantung dari bagaimana kita mempersiapkan diri. Semua orang tidak mau gagal dalam ujian nasional, karena sudah pasti itu akan membuat malu diri sendiri, orang tua, dan juga sekolah. Semua itu akan sangat sayang sekali karena proses yang sudah dilalui berakhir dengan sia-sia. Waktu belajar selama bertahun-tahun akan digunakan untuk menghadapi ujian nasional yang hanya berlangsung selama 4 hari saja. Untuk itu, ayo persiapkan diri sampai benar-benar siap menghadapi ujian.
Belajar dengan giat tidak akan memberikan kerugian sama sekali, yang ada kita malah mendapatkan keuntungan yaitu kita menjadi siap dalam menghadapi ujian karena sudah terbiasa mempelajari berbagai macam model soal. Tak hanya itu, dengan belajar giat mental kita juga akan semakin terlatih. Mental sangat penting untuk menghadapi, karena dengan mental yang kurang, soal yang seharusnya bisa dikerjakan dengan mudah akan menjadi sulit.
Maka dari itu, ayolah kawan-kawan tingkatkan semangat belajar kita. Bersama-sama mempersiapkan diri sebaik mungkin sebelum ujian nasional datang. Jangan sampai kita menyesal di kemudian hari, melihat teman-teman kita gembira merayakan kelulusannya dengan hasil yang memuaskan.