Bu Amalia meminjam uang di koperasi dengan besar jasa pinjaman 10% pertahun. Jika bu Amalia akan mencicil pinjamannya selama 10 bulan dan besar cicilan setiap b
Matematika
aikusumajaya22p57aom
Pertanyaan
Bu Amalia meminjam uang di koperasi dengan besar jasa pinjaman 10% pertahun. Jika bu Amalia akan mencicil pinjamannya selama 10 bulan dan besar cicilan setiap bulan Rp 130.000,- maka besar pinjaman awal bu Amalia adalah
1 Jawaban
-
1. Jawaban Nik001
Mapel : Matematika
Bab : Aritmatika Sosial
Diketahui :
Suku bunga per tahun = 10%
Lamanya mencicil = 10 bulan
Besar cicilan tiap bulan = Rp 130.000,00
Ditanyakan :
Besar pinjaman awal bu Amalia = ...?
Penyelesaian :
Uang yang dibayarkan selama 10 bulan
= 10 x Rp 130.000,00
= Rp 1.300.000,00
Uang yang dibayarkan = Pinjaman awal + Bunga
Rp 1.300.000,00 = a + (10/12 x 10/100 x a )
Rp 1.300.000,00 = a + (100/1200 x a )
Rp 1.300.000,00 = a + 1/12a
Rp 1.300.000,00 = 1 1/12a
Rp 1.300.000,00 = 13/12a
a = Rp 1.300.000,00 x 12/13
a = Rp 1.200.000,00
Jadi, pinjaman awal Bu Amalia adalah Rp 1.200.000,00